WhatsApp :0838-9361-5794 / Email : pramedianews@gmail.com

Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah di Sadai Rusak

pramedia.id

TOBOALI – Angin puting beliung kembali hantam puluhan rumah di desa Sadai, Kecamatan Tukak Sadai, Kabupaten Bangka Selatan (Basel).

Pada kejadian tersebut sekitar 20 rumah mengalami kerusakan di pemukiman padat penduduk dan terdapat beberapa warga mengalami luka akibat terkena serpihan kaca.

Camat Tukak Sadai Felly Husaini Melvin mengatakan, untuk saat ini dari laporan terdapat 20 rumah mengalami kerusakan pada bagian atap, tetapi tidak menutup kemungkinan jumlah ini masih bertambah.

“Terdata sekitar 20 rumah yang mengalami kerusakan,” sebutnya, Jum’at (14/03).

“Kami sekarang sedang melakukan inventarisir kerusakan rumah serta beberapa korban yang terkena pecahan kaca, saat angin hantam rumah warga,” tambahnya.

Sementara itu, salah satu warga Iwan menyebutkan, kejadian ini terjadi sekira pukul 13.30 Wib, saat kejadian tersebut warga langsung keluar rumah dan melihat angin berputar putar menghantam pemukiman warga.

“Angin ini berputar putar menghantam perumahan warga,” ujarnya.

Bahkan rumah warga yang searah dengan rute angin tersebut juga porak poranda pada bagian atapnya, dan bukan hanya satu lokasi saja tetapi menyebar hingga ke beberapa lokasi pemukiman.

“Rata rata yang rusak pada bagian atap, dan terjadi di beberapa lokasi tidak hanya satu tempat saja,” pungkasnya.(K1)

WhatsApp
Januari 17, 2026
Januari 15, 2026
Januari 14, 2026
Januari 14, 2026
Januari 14, 2026
Januari 14, 2026
Januari 13, 2026
Januari 13, 2026
Januari 12, 2026
Januari 12, 2026
Januari 12, 2026
Januari 12, 2026

Baca Juga

Scroll to Top