Bangka Barat, Pramedia.id – Kapolres Bangka Barat, AKBP Pradana Aditya Nugraha, S.H., S.I.K., memimpin langsung Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral Operasi Lilin Menumbing 2025 guna memastikan pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di wilayah Bangka Barat berjalan aman, tertib, dan kondusif.
Rakor yang digelar di Gedung Prasetya Polres Bangka Barat, Senin (15/12/2025), ini melibatkan unsur pemerintah daerah, TNI-Polri, instansi vertikal, BUMN/BUMD, serta perangkat daerah. Kegiatan tersebut menjadi langkah strategis dalam memantapkan kesiapan pengamanan, pelayanan publik, dan stabilitas keamanan selama libur akhir tahun.
Dalam arahannya, Kapolres Bangka Barat menegaskan bahwa Operasi Lilin Menumbing 2025 merupakan bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat, khususnya dalam menjaga kelancaran ibadah Natal serta aktivitas masyarakat menjelang pergantian tahun.
“Polisi hadir untuk memberikan rasa aman. Hadir menjaga ibadah, hadir melayani masyarakat, dan hadir dalam setiap situasi yang menyangkut kepentingan kemanusiaan,” tegas AKBP Pradana Aditya Nugraha.
Kapolres menjelaskan, peningkatan mobilitas dan aktivitas masyarakat selama momentum Natal dan Tahun Baru menuntut kesiapsiagaan aparat yang maksimal dan didukung oleh sinergi lintas sektoral. Oleh karena itu, peran seluruh stakeholder menjadi bagian penting dalam keberhasilan pelaksanaan Operasi Lilin Menumbing 2025.
Selain aspek pengamanan, Kapolres juga menekankan pentingnya pendekatan humanis dalam setiap pelaksanaan tugas di lapangan. Menurutnya, rasa aman masyarakat akan terbangun apabila aparat hadir dengan ketulusan, empati, dan kepedulian.
Rakor lintas sektoral ini menjadi langkah awal Polres Bangka Barat di bawah kepemimpinan AKBP Pradana Aditya Nugraha dalam menyatukan persepsi dan memastikan kesiapan seluruh pihak guna mendukung pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025.
Dengan mengusung semangat “Hadir Menjaga Ibadah, Suka Duka Kemanusiaan”, Kapolres Bangka Barat menegaskan komitmennya untuk menghadirkan pengamanan Nataru yang aman, tertib, dan humanis bagi seluruh masyarakat Bangka Barat.












